
Tentang Kami
Polman Astra merupakan sebuah lembaga pendidikan Diploma III (D3) di bawah naungan Yayasan Astra Bina Ilmu. Lembaga ini menyelenggarakan program pendidikan D3, bergelar Ahli Madya, dengan berbagai pilihan bidang studi, yakni :
- Teknik Mesin Manufaktur (TMM)
- Teknik Produksi dan Proses Manufaktur (TPM)
- Mekatronika (MK)
- Teknik Pengolahan Hasil Perkebunan (TPHP)
- Manajemen Informatika (MI)
- Teknik Otomotif (TO)
- Teknik Alat Berat (TAB)
Polman Astra menargetkan bisa meluluskan siswa yang siap pakai dalam bidang yang terkait dengan otomotif dan sumber daya alam, termasuk pembinaan mindset quality, cost, delivery, innovation (QCDI), mental disiplin, serta learning ability.
Hingga saat ini para alumni Polman Astra sudah menjadi tenaga-tenaga ahli profesional yang tersebar di berbagai industri. Sekira 60 persen di antaranya terserap di industri Grup Astra, serta berkesempatan mendapatkan beasiswa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di universitas-universitas ternama dunia.
PT Astra International Tbk kembali membuka program beasiswa prestasi Politeknik Manufaktur Astra (Polman Astra) tahun akademik 2013/2014.
Program beasiswa ini terbagi menjadi 2, yaitu :
- Program Beasiswa Penuh (bebas biaya pendidikan dan subsidi biaya hidup sebesar Rp 800.000 per bulan)
- Program Beasiswa Unggulan (bebas biaya sumbangan pendidikan).
Beasiswa ini terbuka untuk warga negara Indonesia, yang berprestasi dan saat ini duduk di kelas 3 SMA/SMK seluruh jurusan. Syaratnya berusia tidak lebih dari 19 tahun pada September 2013.
Ada 4 tahap proses seleksi yang akan dilakukan, yaitu seleksi
- Administrasi,
- Psikotes,
- Wawancara, serta
- Tes kesehatan.
Informasi lengkap tentang pendaftaran beasiswa dapat menghubungi:
B. Hari Dwi Nugroho
Head of Student Affairs, Public Relations & Alumni Dept.
Jajalan Gaya Motor Raya No. 8
Sunter II Jakarta 14330
Tel. (021) 651 9555 ext. 2844
www.polman.astra.ac.id
sekretariat[at]polman.astra.ac.id
Call center: 0858 889 44 144, (021) 651 9555 ext. 2886, 2876.
No comments:
Post a Comment